7 Cara Ampuh Bersihkan Karat pada Besi, Dijamin Rontok!

7 Cara Ampuh Bersihkan Karat pada Besi, Dijamin Rontok!

Tidak jarang benda-benda yang terbuat dari besi tidak dapat dipakai lagi atau rusak karena karatan. Karatan umumnya terjadi karena pengaruh oksigen, air, serta arus listrik yang bereaksi dengan klorida, hidrogen dan bakteri.

Karatan pada besi juga bisa terjadi pada perabot atau peralatan yang ada di dalam rumah. Seperti pagar, gembok, kunci bahkan peralatan makan juga bisa terkena karat. Selain tidak indah dipandang, karatan pada peralatan makan dapat mempengaruhi rasa masakan bahkan kesehatan bagi penggunanya.

Membasmi karat membandel bisa dilakukan dengan cara yang cukup mudah. Lewat bahan yang dapat ditemukan sehari-hari, seperti lemon, saos tomat dan cuka bisa dengan ampuh menghilangkan karat pada besi.

Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan karat pada besi. Mulai dari menggunakan bahan alami hingga bahan kimia. Berikut ini cara membersihkan karat pada besi dengan ampuh

1. Saos Tomat

Saos tomat mengandung asam asetat yang ampuh untuk menghilangkan karat pada besi. Saos tomat juga bisa digunakan pada permukaan tembaga, kuningan, dan stainless steel.

Kamu cukup mengoleskan saos tomat pada area yang berkarat. Lalu, diamkan selama 30 menit dan gosok menggunakan sikat besi. Setelah itu, bilas area tersebut dengan air dan lap dengan kain bersih hingga kering untuk mencegah karat.

Untuk hasil yang lebih maksimal, kamu bisa mencampur saos tomat dengan cuka untuk meningkatkan tingkat keasamannya.

2. Cuka

Cara selanjutnya untuk menghilangkan karat pada besi adalah dengan menggunakan cuka. Tidak hanya cuka dapur, kamu juga bisa menggunakan cuka putih atau cuka apel, lho!

Caranya adalah dengan merendam permukaan berkarat dalam mungkuk cuka dan diamkan selama semalaman. Setelah dikeluarkan dari rendaman cuka, kamu bisa menggosok permukaan yang berkarat menggunakan sikat baja atau sikat kawat.

Jika ada karat yang tersisa, kamu bisa ulangi kembali merendam benda tersebut dengan waktu yang lebih lama. Setelah itu, cuci benda dengan sabun dan air kemudian keringkan sampai bersih.

3. Minuman Bersoda

Selain sebagai minuman penyegar, minuman bersoda juga ternyata mengandung asam folat dan asam sitrat yang bisa menghilangkan karat pada besi. Caranya pun juga cukup mudah.

Tuangkan minuman bersoda pada wadah dan rendam benda yang berkarat dalam wadah tersebut. Diamkan selama kurang lebih semalaman atau hingga karat memudar. Setelah itu, bersihkan benda dengan sabun dan air.

Jangan lupa untuk keringkan benda dengan lap bersih untuk mencegah karat, ya!

4. Garam, Soda Kue dan Lemon

Kombinasi bahan dapur seperti garam, soda kue dan lemon ternyata bisa menghilangkan karat pada besi. Caranya sangat mudah dan ketiga bahan tersebut pun mudah ditemui di dalam rumah.

Pertama-tama campurkan setengah sendok makan garam dan setengah sendok makan bubuk soda kue ke dalam wadah. Lalu, tuangkan air perasan lemon secukupnya sampai konsistensinya menyerupai pasta. Diamkan campuran tersebut selama kurang lebih dua jam.

Setelah itu, kamu bisa oleskan pasta ke area benda yang berkarat. Diamkan selama beberapa saat sampai karat memudar. Setelah itu, kamu bisa bersihkan sisa pasta dengan air dan keringkan dengan kain lap.

5. Kentang dan Sabun Cuci Piring

Cara menghilangkan karat pada besi selanjutnya adalah dengan menggunakan kombinasi kentang dan sabun cuci piring. Kentang mengandung oxalic acid yang ampuh melarutkan karat pada besi.

Caranya pertama adalah dengan memotong kentang menjadi lapisan-lapisan tipis. Kamu juga bisa menggunakan blender atau menumbuk kentang hingga halus. Kentang halus atau irisan kentang tersebut kemudian dicampur dengan sabun cuci piring secukupnya.

Aduk campuran tersebut hingga merata dan oleskan ke area yang berkarat. Biarkan selama beberapa jam agar campuran kentang meresap ke dalam lapisan besi. Setelah itu, gunakan sikat besi untuk menggosok sisa-sisa karat yang menempel. Jika sudah, bersihkan area dengan kain kering.

6. Kertas Ampelas

Perabot rumah tangga biasanya menggunakan kertas ampelas untuk membuat permukaan menjadi lebih halus atau rata. Begitu juga dengan permukaan besi, kertas ampelas dapat dengan ampuh meratakan hingga menghilangkan karat pada besi.

Penggunaannya pun cukup mudah, kamu hanya perlu menggosokkan ampelas ke permukaan yang berkarat. Gosok ampelas dengan perlahan sampai karatan pada benda hilang. Perlu diingat untuk menggosok hanya sampai karat pada benda hilang. Jika tidak hati-hati, kertas ampelas dapat merusak benda.

7. Bubuk Asam Sitrat

Cara ampuh terakhir untuk menghilangkan karat pada besi adalah dengan menggunakan bubuk asam sitrat. Bahan ini dapat dengan mudah kamu temukan di toko perlengkapan kue.

Kamu cukup melarutkan bubuk asam sitrat dengan air hangat secukupnya dalam sebuah wadah, kemudian rendam benda yang berkarat ke dalam wadahnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!